Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di awal pekan ini setelah turun pada pekan lalu. Senin (22/7), IHSG menguat 0,38% atau 27,48 poin ke 7.321,98 hingga akhir perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Delapan indeks sektoral menyokong kenaikan IHSG hari ini. Sektor energi melesat 1,51%. Sektor perindustrian terbang 1,30%. Sektor transportasi dan logistik melaju 1,05%. Sektor properti dan real estat terangkat 0,78%. Sektor teknologi menguat 0,72%. Sektor keuangan naik 0,52%. sektor infrastruktur menanjak 0,51%. Sektor barang konsumsi primer menguat tipis 0,003 poin.
Sedangkan tiga sektor melemah meski IHSG naik. Sektor barang baku melorot 0,37%. Sektor kesehatan terpangkas 0,31%. Sektor barang konsumsi nonprimer turun tipis 0,07%.
Top gainers LQ45 hari ini adalah:
Top losers LQ45 terdiri dari:
Total volume transaksi bursa mencapai 16 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 8 triliun. Sebanyak 318 saham menguat. Ada 265 saham yang melemah dan 212 saham flat.
IHSG tercatat menguat 0,59% dalam sepekan terakhir. Sedangkan sejak awal tahun, IHSG menguat 0,68%.
Byte membantah rumor spekulasi tentang saham konsep Doubao di A-share
Bagaimana mengembangkan ekonomi di ketinggian rendah
Konsep Doubao melonjak, ekonomi IPO booming
5G memasuki "paruh kedua", saham mana yang terbaik untuk dibeli
Periksa kapanpun Anda mau
WikiStock APP